Tidak Bisa Mengakses Drive Lokal C dan D?? Ini Solusinya

Tidak Bisa Mengakses Drive Lokal C dan D?? Ini Solusinya -IT Newbie Pernahkah diantara anda yang mempunyai pengalaman seperti saya? Dimana anda tidak bisa mengakses drive lokal C atau drive D..? lagi-lagi semua itu karena ulah busuk si virus yang telah memproteksi drive kita, namun saat itu juga saya langsung mencoba untuk menscan dengan antivirus terupdate dan memang terbukti banyak yang terdeteksi virus trojan hingga 200an lebih.

Tetapi setelah scan selesai dan semua virus musnah dari komputer saya, tahukah anda ada kejadian yang cukup aneh dan membingungkan, saya mencoba menganalisa hampir satu jam lebih hanya karena kejadian ini, kejadian anehnya yaitu saat saya mencoba untuk mengakses dengan mengklik dua kali pada drive C atau drive D dan saya mendapat pesan aneh dari windows yaitu'Recycler\s-3-8-14-100029103-100022094-100013309-4794.com' was not found "Access Denied" dan yang membuat saya semakin bingung lagi saat saya mencoba cara alternatif untuk mengakses drive C atau D melalui Explorer ternyata foldernya terbuka, semua folder dapat terlihat dan dapat diakses

hampir frustasi bahkan hampir saja memformat ulang, sedangkan dari data di drive C dan D cukup banyak dan sangat membuang waktu, tapi jika saya install ulang mungkin itu solusi terakhir, tetapi dengan install ulang tidak akan memecahkan masalah dan seandainya saya bertemu dengan kejadian yang sama seperti ini akan repot dan harus kembali install ulang??

Bukan maksud untuk menggurui anda atau bahkan mengajari anda tetapi ini hanya berbagi pengalaman pribadi saya dan hanya berbagi ilmu yang mungkin sangat bermanfaat bagi anda dan bila anda mengalami permaslahan ini anda dapat membuka kembali blog saya ini sekiranya bermanfaat.
.

Ikuti terus langkah-langkahnya :
1. Anda bisa menuju ke menu RUN kemudian ketikkan regedit
2. Cari HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\MountPoint2\
3. Sekarang anda bisa melihat sub folder shell key :
{4bdd4abb-fe4b-11d5-8453-806d6172696f}
{4bdd4abe-fe4b-11d5-8453-806d6172696f}
4. Hapus kedua sub folder shell key tersebut.
5. Kemudian silakan anda Restart komputer anda.
6. Dan coba untuk mengklik 2 kali pada drive C atau D komputer.
7. Selamat sekarang anda sudah bisa mengakses dengan mengklik 2 kali pada drive tersebut.

Cukup mudah bukan?!
Kesimpulan dari kejadian diatas anda dapat mengetahui sendiri bagaimana kelakuan busuknya virus tersebut yang telah mengubah, memodifikasi atau menambahkan pada registry komputer anda. 
Saran  yaitu lakukan scan dan update antivirus anda secara berkala karena virus selangkah lebih maju dari antivirus.
Jika anda ingin menginstall ulang, pikir seribu kali karena anak SD pun tahu solusi terakhir paling mudah dari permasalahan komputer anda yaitu install ulang. Tetapi jika anda menganalisa permasalahan yang ada dan anda dapat memecahkannya, itu merupakan suatu kebanggan diri sendiri.

Sekian..
Semoga Tutorial Tidak Bisa Mengakses Drive Lokal C dan D?? Ini Solusinya ini Bermanfaat..


Sumber: http://www.it-newbie.com/2011/11/tidak-bisa-mengakses-drive-lokal-c-dan.html#ixzz3fIIDcdk5

Tolong Laporkan Jika Ada Link Yang Error Atau Gambar Tidak Muncul :)
dan mohon untuk mengklik iklan banner untuk kelangsungan blog :)"
Sekalian juga untuk biaya sekolah admin nya. :) terimakasih :)
EmoticonEmoticon